PERINGATI HARI GURU NASIONAL 2024 SISWA GELAR PENTAS SENI

Gambar
  HARI GURU Hari Guru Nasional diperingati setiap tahunnya pada tanggal 25 November untuk menghormati jasa-jasa guru dan mengenang berdirinya Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) pada tahun 1945.  Tanggal 25 November 2024 SDN 2 Teras memperingati Hari Guru Nasional dengan menggelar pentas seni siswa-siswi SDN 2 Teras dari kelas 1 hingga kelas 6. Acara Hari Guru ini diawali dengan apel pagi bersama-sama dengan bu Etik Retnowati, S.Pd.SD sebagai pembina apelnya. setelah apel selesai baru dilanjut acara pentas seni oleh siswa-siswi yang diawali pentas dari kelas 1, membawakan tari kreasi "Guruku Tersayang", dan "Komando Latihan Pertempuran" Kelas 2 menampilkan menyanyi Hymne Guru, dilanjutkan kelas 3 yakni menampilkan tari kreasi "Tokecang" dan tari kreasi "Gambang Suling"         Kelas 4 menampilkan tari kreasi "Manuk Dadali" dilanjutkan pentas seni kelas 5 yakni tari kreasi "Jaranan", "Bungong Jeumpa", "Yamko...

HARI KONSERVASI ALAM NASIONAL SDN 2 TERAS KUNJUNGI KR. INDROKILO

SEKOLAH ADIWIYATA ialah SEKOLAH yang peduli terhadap lingkungan yang sehat, bersih serta lingkungan yang indah. Dengan adanya program ADIWIYATA diharapkan seluruh masyarakat di sekitar SEKOLAH bisa menyadari bahwa lingkungan hijau adalah lingkungan yang sehat untuk kesehatan.
SD Negeri 2 Teras termasuk salah satu sekolah Adiwiyata. Dimana program ini bertujuan menciptakan kondisi yang baik bagi sekolah untuk menjadi tempat pembelajaran dan penyadaran warga sekolah, sehingga dikemudian hari warga sekolah tersebut dapat turut bertanggungjawab dalam upaya-upaya penyelamatan lingkungan hidup dan pembangunan berkelanjutan.
Dalam rangka "Hari Konservasi Alam Nasional Tahun 2022" UPT Kebun Raya Indokilo mengundang Sekolah Adiwiyata Kabupaten Boyolali Salah satunya yakni SD Negeri 2 Teras untuk datang berkunjung ke Kebun Raya Indrokilo Boyolali.
Kegiatan ini bertujuan mendukung pengenalan pendidikan lingkungan kepada siswa-siswi sekolah. SD Negeri 2 Teras berkunjung ke Kebun Raya Indrokilo pada Hari Senin, 12 September 2022. Kegiatan ini dilakukan oleh siswa-siswi kelas 3 hingga 6 yang mana dalam menuju Kebun Raya Indrokilo para siswa dan guru menaiki kereta kelinci. Siswa-siswi merasa sangat senang dengan kegiatan tersebut.
Di Kebun Raya Indrokilo kita disambut oleh pemandu dari Dinas Lingkungan Hidup. Disana para siswa diajarkan mengenal tanaman-tanaman yang ada disana seperti tanaman obat dan lain-lain. Kegiatan ini sangat bermanfaat dan menambah pengetahuan serta ilmu untuk para siswa bahkan guru.

Komentar

  1. Kegiatan yang sangat bagus untuk pembelajaran peduli lingkungan .
    Learning experience, sehingga anak tidak hanya membaca teks buku tentang lingkungan , tapi langsung dikenalkan ke dunia nyata tentang lingkungan..

    SDN 2 Teras memang top..

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

SISWA KELAS 1 DAN 2 SDN 2 TERAS SEMANGAT IKUTI IMUNISASI PIN POLIO

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SDN 2 Teras yang Terarah dan Menyenangkan